|

ACARA RESEPSI HUT KE-17 MA NEGERI SUMPIUH



Puncak acara HUT MA Negeri Sumpiuh dilaksanakan pada hari kamis, 20 Januari 2011. Pembukaan untuk acara resepsi pada hari Kamis ini diawali dengan apel pagi dan dilanjut dengan istighosah di Masjid MAN Sumpiuh yaitu Masjid Al-Ma’sum. Acara istighosah ini dipimpin langsung oleh Bapak K.H. Ahmad Ridlo, M.Pd.I. Setelah melaksanakan istighosah,  acara selanjutnya dimeriahkan dengan lomba kebersihan kelas dan tumpeng untuk tiap kelas, setelah perlombaan tersebut selesai, semua siswa MA Negeri Sumpiuh berkumpul di Aula MA Negeri Sumpiuh untuk mengikuti resepsi HUT MAN Sumpiuh yang disertai penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba serta penyerahan santunan kepada 34 anak yatim, piatu, dan yatim piatu. Acara pada hari Kamis merupakan puncak kemeriahan semua kegiatan perayaan HUT MAN Sumpiuh.

Dalam acara ini dihadiri oleh para tamu undangan, diantaranya adalah bapak komite madrasah, para kyai dan tokoh masyarakat, segenap dewan guru dan santriwan-santriwati MA Negeri Sumpiuh.  Acara ini berlangsung di gedung aula yang baru.

Tema ulang tahun MAN Sumpiuh yang ke 17 tahun ini adalah “ Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Ikhlas “,Bapak Kepala Madrasah Drs.H.Muslimin Winoto.M.Pd.I mengatakan bahwa acara ulang tahun ini juga disertai dengan acara tasyakuran Peresmian Gedung Aula MAN Sumpiuh dan dua ruang kelas baru yakni kelas XII IPA 1 dan XII IPA 2.


tEaM kReatiF  MadiNg

Posted by mading man sumpiuh on 22.17. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

0 komentar for "ACARA RESEPSI HUT KE-17 MA NEGERI SUMPIUH"

Leave a reply

Silakan tinggalkan pesan BOZ .....

Arsip Blog